Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Unioversitas Muhammadiyah Palangkaraya

Wakil Ketua DPRD Kalteng Tuntaskan Sidang Tesis Di Magister Administrasi Publik FISIPOL UMPR

Palangka Raya – Wakil Ketua II DPRD Provinsi Kalimantan Tengah, Junaidi, telah menyelesaikan sidang tesis program Magister Administrasi Publik (MAP) di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR). Sidang berlangsung di ruang lantai 3 Fisipol UMPR.

Dekan Fisipol UMPR, Dr. Irwani, S.Sos., M.A.P., menjelaskan bahwa dalam penelitiannya, Junaidi menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan teori kualitas layanan publik Servqual yang dikembangkan oleh Parasuraman, Zeithaml, dan Berry. Model ini mengevaluasi kualitas layanan berdasarkan lima dimensi utama.

“Kelima dimensi tersebut adalah bukti fisik (tangibles), keandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance), dan empati (empathy). Semua dimensi ini digunakan untuk menilai kualitas layanan Sekretariat DPRD Kalteng dalam menjalankan fungsi anggaran,” kata Irwani di Palangka Raya, Kamis.

Selama sidang, Junaidi menunjukkan penguasaan materi dengan menjawab berbagai pertanyaan dari empat dosen penguji. Ia juga menerima sejumlah masukan dari para penguji untuk penyempurnaan tesisnya.

Dekan Fisipol UMPR turut menyebutkan bahwa sejumlah pejabat publik telah menjadi alumni program Magister Administrasi Publik, seperti Sigit Yunianto (anggota DPR RI), Irawati (Wakil Bupati Kotim), Sudarsono (anggota DPRD Kalteng), hingga Djainuddin Noor (Sekda Seruyan). Hal ini menjadi bukti kepercayaan terhadap kualitas pendidikan Fisipol UMPR.

Junaidi menyampaikan rasa terima kasih kepada Rektor UMPR dan Dekan Fisipol yang menjadi tim penguji, serta kepada kedua dosen pembimbing yang telah membantunya menyelesaikan tugas akhir. Ia mengakui bahwa menyelesaikan kuliah di tengah padatnya tugas sebagai wakil rakyat dan pengurus partai bukan hal yang mudah.

“Alhamdulillah, meskipun banyak kesibukan, semuanya bisa dijalankan dengan baik berkat dukungan keluarga dan berbagai pihak lainnya,” ungkap Junaidi.

Rektor UMPR, Assoc. Prof. Dr. Muhamad Yusuf, M.A.P., turut memberikan apresiasi atas keberhasilan Junaidi. Ia menyatakan UMPR terus berkomitmen menjaga kepercayaan masyarakat, khususnya dari kalangan pejabat publik, dengan meningkatkan kualitas sebagai perguruan tinggi yang unggul. (af)